Coretan-Coretan Ku
Mari gunakan kepala dingin untuk membaca, dan semoga bermanfaat. Salam...
Monday, June 30, 2014
Master Dan Berpengalaman Versus Master Dan Tidak Berpengalaman
Coba kita lihat sekeliling kita, banyak sekali yang master dalam suatu bidang, pasangannya juga pasti lumayan juga, jarang sekali berpasangan dengan yang tidak berpengalaman. Mengapa? Karena diharapkan dengan sama-sama pintar, bisa menghasilkan suatu yang lebih baik. Apakah sahabat setuju dengan hal itu? Kalau setuju mengapa? Kalau dari aku sendiri, aku kurang setuju.
Aku beri contoh, dalam permainan sepakbola. Yang jago main sepak bola, sering kali mengatur-ngatur pemain lainnya. Kalau temannya yang pintar juga, pasti akan ikut mengatur juga, jadi ada dua pemikiran yang membuat permainan tidak lancar, tapi kalau temannya kurang berpengalaman, dia akan nurut-nurut aja, karena yakin yang jago main tadi lebih mengerti daripada dia, jadi permainan berjalan lancar. Contoh satu lagi, aku kemarin membaca komik tentang dokter jantung. Dia sangat master dalam bidang itu, tapi membutuhkan dua asisten dalam operasi yang akan dilakukannya. Karena pihak rumah sakit kurang suka dengan dokter ini, ia memberikan asisten yang kurang berpengalaman dalam membantu operasi itu. Ketika mau mulai, si asisten mereka gugup karena mereka belum berpengalaman, tapi dokter itu berkata tenang, ikuti saja perintahnya, jangan memikirkan hal lain. Tanpa disadari, itulah yang diinginkan sang dokter agar operasi itu lancar. Asisten tadi karena kurang berpengalaman, menurut saja dengan instruksi dokter. Si dokter mengatakan kalau lebih baik baginya yang kurang berpengalaman, sehingga tidak banyak komplen, tapi kalau yang berpengalaman akan jadi susah, karena banyaknya komentar dari mereka.
Jadibagaimana sobat? Mungkin tidak dalam semua hal ini bisa terjadi, tapi dalam haltertentu, ini sangat dibutuhkan. Bukan harus yang pintar dengan yang pintar,tapi yang pintar dengan yang bodoh juga bisa. Yang paling penting, bagaimana yang master ini bisa memimpin dan membimbing satu team nya supaya mencapai keberhasilan yang ingin mereka capai. Buat teman-teman, jangan terlalu fokusdengan yang pintar, tapi coba lihat dari perspektif yang lain, mungkinmendapatkan hal yang bagus dan unik. J
Baca cerita lainnya di
READ MORE
Salam HarjoshRian
No comments:
Post a Comment
Newer Post
Older Post
Home
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
LIRIK LAGU TERBARU ROHAKKU - JUN MUNTHE
Garis Sempadan (Batas Mendirikan Bangunan) ~ NM
Mungkin banyak yang kebingungan dalam batas membangun apakah menyalahi aturan atau tidak, seperti tinggal di pinggir sungai. Untuk itu ...
Klasifikasi, morfologi, Anatomi Belalang Hijau (Oxya chinensis) ~ NM
Klasifikasi belalang hijau : Kingdom Animalia Linnaeus, 1758 Phylum Arthropoda Latreille, 1829 Class Insecta Linnaeus, 1758 Order Orth...
Klasifikasi, Morfologi dan Anatomi Tawon (Vespa affinis Linnaeus, 1764) ~ NM
Klasifikasi dari tawon : Kingdom: Animalia Phylum: Arthropoda Class: Insecta Order: Hymenoptera Suborder: Apocrita Family:...
No comments:
Post a Comment