Tuesday, March 11, 2014

HarJoshRian, Cerita Pendek: Cinta semasa SMA yang terbawa Angin Masa Depan..(1)



ikuti terus ya....
Cinta semasa SMA yang terbawa Angin Masa Depan..(1)

Penerimaan siswa-siswi baru dimulai. Semua orang yang ingin masuk sekolah menengah atas berlomba-lomba untuk mendaftar. Dan tentunya semua memikirkan sekolah mana yang ingin jadi tempat menuntut ilmunya yang pastinya bergengsi dan ternama di daerah itu. Begitu juga dengan Josh yang sudah memikirkan untuk
masuk ke SMA N 1 daerah tempatnya. Pada masanya, dia sangat beruntung memiliki nilai yang lumayan tinggi dari SMP karena pada saat itu rata-rata nilai lumayan rendah di daerahnya tersebut. Sehingga dia sangat yakin untuk masuk ke sekolah favoritnya itu.
Josh pun memberitahu kepada orangtuanya supaya dia didaftarkan ke sekolah idamannya itu. Tapi orangtuanya ragu, maklum saja, karena kondisinya Josh tidak terlalu pintar kalau dibandingkan dengan saudara-saudaranya. Tapi Josh tidak putus asa, dia memberitahukan segala kemungkinan dengan logika. Josh mengatakan kalau nilai rata-rata dari semua sekolah di daerah situ rendah, dan dia sangat yakin untuk masuk ke sekolah idamannya tersebut. Orangtuanya akhirnya menyetujuinya, dan membuat kesepakatan kepada Josh untuk tidak meyesal apabila tidak masuk ke SMA itu, dia harus rela menuntut ilmu di sekolah swasta, karena itu lah pilihan terakhirnya dan itu lah yang paling dekat. Josh pun menyetujuinya.
(bersambung) 




Salam HarjoshRian

No comments:

LIRIK LAGU TERBARU ROHAKKU - JUN MUNTHE