Monday, March 20, 2017

Jenis-Jenis Flora san Fauna Hutan Rawa Gambut ~ NM

 Jenis-Jenis Flora Hutan Rawa Gambut

Tanah gambut memiliki kadar asam yang tinggi sehingga menyebabkan keterbatasan nutrient terutama pada bagian kubah gambut, menjadikan hutan rawa gambut memiliki struktur yang khas. Pada bagian tepi umumnya didominasi jenis-jenis tumbuhan yang tinggi dengan diemeter yang besar serupa  dengan hutan dataran rendah lainnya dan berubah menjadi pohon-pohon dengan diameter lebih kecil di pusat kubah. Kekayaan jenis juga semakin menurun kearah pusat kubah.
Zona vegetasi di hutan rawa gambut
No
Tipe vegetasi
Kedalaman gambut
Genera yang dominan
1
Hutan rawa gambut campuran
< 2m
Koompassia, Durio
2
Hutan meranti papaya
2-5m
Shorea, Swintonia
3
hutan padang suntai
>5m
Palaquium, Swintonia

Vegetasi yang tumbuh di gambut ombrogen memiliki karakteristik zonasi yang berlapis menuju pusat kubah gambut (peat dome). Vegetasi yang tumbuh bervariasi mulai hutan gambut campuran dengan lebih dari 100 jenis di zona terluar tegakan murni satu jenis, misalnya Shorea di zona tengah (Whitmore, 1990; 1991; sylvius et al.,1987; Wetland, 2005; wahyunto et al., 2005).

Karena permukaan gambut ombrogen berbentuk kubah dan satu – satunya masukan hara berasal dari air hujan, terdapat kecenderungan penurunan kandungan hara menuju pusat gambut, terutama fosfat (P) dan kalium (K). kecenderungan penurunan kesuburan kea rah pusat daerah gambut tercermin dari keadaan vegeasinya, antara lain (Wetland,2005; Wahyunto et al., 2005):

·         Penurunan tinggi tajuk
·         Penurunan total biomass per unit luas
·         Penurunan diameter/keliling jenis – jenis tertentu
·         Peningkatan ketebalan daun sebagai akibat dari adaptasi tumbuhan terhadap
·         Ditemukannya jenis – jenis indicator tanah miskin hara yang makin berlimpah terutama kantung semar (Nepenthes sp.)

Terdapat flora fauna yang memiliki tingkat biodiversiti yang tinggi dan diantaranya terancam punah dan dilindungi. Beberapa jenis diantaranya  dilindungi menurut IUCN, CITES dan Undang-Undang Pemerintah RI seperti sebagai berikut:

Tabel 1. Daftar Jenis Flora Dilindungi di kawasan Gambut

No
Nama Jenis
Status
1
Gonystylus bancanus  Kurz (ramin)
Appendix II, Anotasi 1 (CITES) *
2
Shorea teysmaniana Dyer (meranti lilin)
EN A1 (IUCN) *
3
Vatica pauciflora  Blume (resak paya)
EN A1 (IUCN) *
4
Shorea platycarpa  Heim (meranti kait)
CR A1 Cd (IUCN) ***
5
Shorea albida Sym (meranti alan)
EN A1 (IUCN) **
6
Anisoptera marginata   Korth(mersawa)
EN A1 (IUCN) **
7
Shorea ovalis ssp ovalis  Blume (meranti sabut)
EN A1 (IUCN) **
8
Shorea uliginosa  Foxw (meranti bakau)
VU A1 Cd (IUCN) *
9
Koompassia malacensis Maig(Kempas)
EN A1 (IUCN) *
9
Cystostachys lakka  Becc (palem merah)
Peraturan Pemerintah Republik  Indonesia Nomor 7, tahun 1999 *
10
Nephentes  spp (kantung semar)
Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 7, tahun 1999 *

Jenis-Jenis Fauna Hutan Rawa Gambut

Terdapat fauna/satwa penting dan beberapa diantaranya dilindungi seperti   harimau Sumatera (Panthera tigris sumatrensis),  harimau dahan (Neofelis nebulosa), beruang madu (Helarctos malayanus),  dan napu (Tragulus napu). Terdapat beberapa jenis primata dan dilindungi seperti seperti monyet ekor panjang (Macaca fascicularis), beruk (Macaca nemestrina), dan Kokah (Presbytis melalophos).  Terdapat berbagai jenis ikan seperti ikan toman, gabus, lele,  toman, silais, tapa, buju, patin, baung dan ada jenis ikan yang dilindungi seperti ikan arwana (Schleropages formosus). Selain itu, terdapat  Reptil yang dilindungi seperti  buaya sinyulong (Tomistoma Schlegelii) dan buaya muara (Crocodylus porosus).


Semoga tulisan tentang Jenis-Jenis Flora san Fauna  Hutan Rawa Gambut  dapat membantu. Salam Harjoshrian..

No comments:

LIRIK LAGU TERBARU ROHAKKU - JUN MUNTHE