Tuesday, March 21, 2017

Rekomendasi Film Korea tentang Arti Menjadi seorang Ibu Yang akan Menyayat sedikit emosimu...

 
Lagi-lagi kita membicarakan tentang seorang ibu ya. Memang kalau kita bercerita tentang ibu, tidak akan ada kisah cerita yang habis untuk itu selalu saja ada yang baru dan baru. Dan aku ingin merekomendasikan sebuah film korea tentang ibu yang mungkin agak-agak kita harus berpikir keras makna yang tersirat dalam film ini. Kaau kita bayangkan apa yang mereka lakukan, benar lah semua yang dimiliki oleh ibu tidak berharga kalau bukan kebahagiaan anaaknya...

Film apakah itu? Aku akan merekomendasikan film "Missing Woman", dari Korea tahun 2016. Ini sangat cocok bagi perempuan yang ingin menjadi ibu, banyak yang harus dipersiapkan... Dalam film ini menunjukkan kisah dua orang ibu yang sangat menyayangi anaknya. Satu orang kaya, dan satu lagi orang miskin. Si orang kaya mau tidak mau harus menitipkan anaknya kepada babysitter atau pengasuh anak, dan si orang miskin harus kehilangan anaknya...

1. Sesibuk apapun, jangan lupakan anakmu...

ini mungkin bisa kita tarik sebuah kesimpulan dari awal film, bagaimana si ibu sangar sibuk dengan pekerjaannya, sampai-sampai si anak merangkak datang kepada si ibu untuk menyapa, dan si ibu mengatakannya jangan sekarang ya nak... Bukan karena dia gak sayang, tapi karena dia memang sibuk... Perebutan hak asuh anak dengan suaminya sangat mengganggu pikirannya...

2. Jeli memilih Pengasuh...

Dalam film ini, pengasuhnya bukan buruk tapi sangat baik, sampai menganggap itu adalah anaknya sendiri. tapi identitasnya dengan nama Han mae adalah palsu. Jadi jeli dengan identitas...

3. Tubuh ini tak apa sakit, yang penting anakku sehat...

Ini adalah ungkapan tersirat ketika si ibu yang miskin yang merupakan pengasuh bernama Han Mae tidak memiliki uang untuk tetap menjaga anakknya tetap dirawat di rumah sakit. Jadi dia harus menjual satu ginjalnya supaya bisa membayar biaya rumah sakit. Tapi tak sesuai harapan, krn anak si orang kaya, anaknya harus dikeluarkan dari rumah sakit lebih cepat dari kesepakatan yang ada. Disini bisa kita lihat bagaimana darah itu keluar ketika dia terjatuh...

4. baguslah memilih suami...
.
.
mungkin banyak yang bisa masih kita tarik kesimpulan. Jadi biar aku ceritakan sedikit. Han mae adalah orang cina yang berada di korea, dia sangat sulit berbahasa korea. Entah kenapa dia bisa memiliki suami orang korea yang sama sekali tidak peduli dengannya dan sangat jelek juga, tahu nya hanya hubungan intim dan uang, ketika anaknya sakit, sama sekali tidak peduli.  Si Anak lupa aku sakit apa, tapi seperti kanker jadi butuh biaya  yang banyak...

 Tapi terkadang untuk mengobati anaknya, dia harus membutuhkan persetujuan suaminya, dan itu merupakan hal yang tidak mungkin. Dia butuh uang jadi dia bekerja di tempat pelacuran sampai dia bertemu dengan si Broker. Awalnya ku pikir si broker ini jahat, memang melakukan apa saja asalkan sesuai dengan bayarannya. Tapi dia sangat peduli dengan Han mae. Ketika han mae memberikan uang hasil kerjanya kepada suaminya, dan bersetubuh di mobil tua itu, si broker tidak tahan melihat itu dan menghajar si suami. Tapi si Han mae menahannya, dan pergi dengan suaminya...

tibalah ketika masa pembayaran anak han mae, dia harus menjual ginjalnya, tapi uangnya tidak bisa langsung didapatkan begitu saja, tunggu dijual kayaknya. Ku pikir dia akan ditipu si broker, tapi ketika mendapatkan uang itu, si broker langsung berlari memncari han mae...
Awal dari kisah ini adalah ketika anak Han Mae harus dikeluarkan, hanya karena anak si orang kaya mau diperiksa demam yang sudah membaik. Dan dendam itu pun terjadi...

Aku tidak menyalahkan Han Mae, Juga tidak menyalahkan si ibu muda yang jadi seperti orang gila ketika anaknya hilang. Tapi aku mmemnyalahkan sang narator bisa membuat film seperti ini dengan mengorek emosi penontonnya... Kalau ditunjukkan kisah Han Mae dalam memperjuangkan anaknya, itu lah seorang ibu, tidak memperdulikan dirinya, yang penting anaknya hidup bahagia...


Semoga tulisan tentang Rekomendasi Film Korea tentang Arti Menjadi seorang Ibu Yang akan Menyayat sedikit emosimu  dapat membantu. Salam Harjoshrian..
Salam Harjoshrian....

No comments:

LIRIK LAGU TERBARU ROHAKKU - JUN MUNTHE