Wednesday, January 13, 2016

PEMANFAATAN ASAM JAWA (Tamarindus indica L.) UNTUK KESEHATAN


Hai sobat blogger. Ini adalah tugas yang pernah kami buat dari satu mata kuliah di Kehutanan USU. Kebetulan yang bertugas mengumpul dan mengupload nya adalah aku. Waktu buka-buka laptop,lihat ini lagi, karena tugas ini waktu aku semester 6. Kalau dismpan-simpan, gak ada gunanya juga samaku, jadi aku bagikan saja di sini. Manatau ada yang memerlukannya. Selamat membaca... Salam Harjoshrian. *****




Tugas Mata Kuliah Agroindustri                                                                 Medan,   Maret 2014
PEMANFAATAN ASAM JAWA (Tamarindus indica L.)
 UNTUK KESEHATAN
Dosen Penanggungjawab:
Dr. Agus Purwoko

Disusun Oleh :
Posma Agustinus R.
111201136
Hut 6D
                                               





PROGRAM STUDI KEHUTANAN
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS SUMATERA UTARA
2014



PENDAHULUAN

Ada beberapa manfaat asam jawa yang mungkin sebelumnya belum kita ketahui, apa saja khasiat dan manfaat itu? kita akan bahas satu persatu dibawah nanti. Sebelum kita membahas khasiat dan manfaat asam jawa lebih jauh, sebelumnya kita harus mengetahui apa saja kandungan yang terdapat di dalam asam jawa tersebut. Berikut adalah kandungan buah asam jawa yang masak di pohon:
  1. kalori sebesar 239 kal per 100 gram
  2. protein 2,8 gran per 100 gram,
  3. lemak 0,9 gram per 100 gram,
  4. hidrat arang 62,5 gram per 100 gram,
  5. kalsium 74 miligram per 100 gram,
  6. fosfor 113 miligram per 100 gram,
  7. zat besi 0,6 miligram per 100 gram,
  8. vitamin B1 0,34 miligram per 100 gram, serta
  9. vitamin C sebesar 2 miligram per 100 gram.

Sedangkan, pada biji dan kulit biji asam jawa terkandung zat phlobatannnin dan albuminoid yang bermanfaat bagi kesehatan. Sementara, daun asam jawa mengandung bahan steroid yang bermanfaat untuk mengatasi penyakit diabetes.  Tidak hanya itu, daun tumbuhan ini juga berfungsi sebagai obat antiradang, membantu mengeluarkan keringat, dan mengatasi insomnia.  Biasanya, asam jawa tumbuh di daerah tropis dan termasuk tumbuhan berpolong. Batang pohonya yang kokoh serta memiliki daun yang rindang merupakan ciri utama pada tumbuhan ini.





ISI

Asam jawa (tamarindus indica) merupakan sebuah kultivar daerah tropis dan termasuk tumbuhan berbuah polong. Batang pohonnya yang cukup keras dapat tumbuh menjadi besar dan daunnya rindang. Batang pohonnya yang cukup keras dapat tumbuh menjadi besar dan daunnya rindang. Daun asam jawa bertangkai panjang, sekitar 17 cm dan bersirip genap. Bunganya berwarna kuning kemerah-merahan dan buah polongnya berwarna coklat dengan rasa khas asam. Di dalam buah polong selain terdapat kulit yang membungkus daging buah, juga terdapat biji berjumlah 2 - 5 yang berbentuk pipih dengan warna coklat agak kehitaman.
http://4.bp.blogspot.com/-lCpR6qx0MC8/UtmaNclVXZI/AAAAAAAAB70/BcVppusaG04/s1600/Manfaat+dari+Kandungan+Asam+Kawak+Ternyata+Memiliki+Segudang+Manfaat.jpg
Gambar 1. Pohon Asam Jawa (Tamarindus indica L.)
Klasifikasi
Kerajaan:
Divisi:
Kelas:
Ordo:
Famili:
Upafamili:
Bangsa:
Genus:
Tamarindus
Spesies:
T. indica
Morfologi Tanaman

Pohon
Pohon asam berperawakan besar, selalu hijau (tidak mengalami masa gugur daun), tinggi sampai 30 m dan diameter batang di pangkal hingga 2 m. Kulit batang berwarna coklat keabu-abuan, kasar dan memecah, beralur-alur vertikal. Tajuknya rindang dan lebat berdaun, melebar dan membulat.

Daun
Daun majemuk menyirip genap, panjang 5-13 cm, terletak berseling, dengan daun penumpu seperti pita meruncing, merah jambu keputihan. Anak daun lonjong menyempit, 8-16 pasang, masing-masing berukuran 0,5-1 × 1-3,5 cm, bertepi rata, pangkalnya miring dan membundar, ujung membundar sampai sedikit berlekuk.

Bunga
Bunga tersusun dalam tandan renggang, di ketiak daun atau di ujung ranting, sampai 16 cm panjangnya. Bunga kupu-kupu dengan kelopak 4 buah dan daun mahkota 5 buah, berbau harum. Mahkota kuning keputihan dengan urat-urat merah coklat, sampai 1,5 cm.
Buah
Buah polong yang menggelembung, hampir silindris, bengkok atau lurus, berbiji sampai 10 butir, sering dengan penyempitan di antara dua biji, kulit buah (eksokarp) mengeras berwarna kecoklatan atau kelabu bersisik, dengan urat-urat yang mengeras dan liat serupa benang. Daging buah (mesokarp) putih kehijauan ketika muda, menjadi merah kecoklatan sampai kehitaman ketika sangat masak, asam manis dan melengket. Biji coklat kehitaman, mengkilap dan keras, agak persegi.


Khasiat Asam Jawa

Asam kawak atau asam jawa ini memiliki kandungan yang baik bagi tubuh seperti, Vitamin C, Vitamin B, Zat besi, potasium, magnesium serta adanya kandungan fenol yang sangat baik untuk memelihara kesehatan arteri yang tentunya akan sangat baik bagi jantung anda. Kandungan ini dapat anda konsentrasikan lebih tinggi dengan cara mendidihkannya. Selain itu antioksidan alami yang terdapat pada asam kawak ini tentunya mampu menangkal radikal bebas yang berbahaya bagi tubuh anda. Oleh karena itu asam kawak sering di jadikan bahan minuman atau makanan, selain untuk memberi rasa asam manis tentunya juga bertujuan untuk memanfaatkan kandungan vitamin yang ada didalamnya. Salah satu kandungan yang baik pada asam kawak untuk tubuh adalah untuk mengatasi kejadian darah rendah dan juga menurunkan kadar kolesterol di tubuh. Selain itu asam kawak juga memiliki kandungan yang mampu menghilangkan eksim, disentri, dan difteri pada tubuh anda. Bisa juga digunakan sebagai penurun demam sebelum nifas dengan cara mencampurkan asam jawa ini dengan gula merah dan diminumkan dua kali setiap hari. Bukan hanya sampai disitu, asam kawak yang merupakan bumbu dapur ini ternyata juga memiliki manfaat bagi kecantikan anda lho ! asam jawa ini dapat anda gunakan untuk dijadikan masker wajah yang untuk menghilangkan jerawat dan noda bekasnya serta memperhalus kulit. Selain itu bisa juga digunakan untuk di jadikan shampo bagi anda yang mengalami kerontokan dini serta di jadikan minuman untuk menjaga tubuh anda agar tetap langsing. Dengan banyaknya manfaat asam jawa ini, tentunya anda dapat memanfaatkannya untuk dikonsumsi setiap hari.

Kandungan nutrisi asam jawa

Asam jawa adalah suatu komoditas yang berharga di dunia karena kandungan gizinya yang banyak dan ini tentunya juga berdampak positif bagi kesehatan. Adapun beberapa nutrisi yang dikandungnya adalah vitamin C, vitamin E, vitamin B, kalsium, kalium, fosfor, zat besi, mangan, dan serat makanan. Selain itu, ada juga sejumlah senyawa organik yang membuat asam jawa menjadi agen anti-oksidan dan antiinflamsi yang hebat.

 

Manfaat Asam Jawa bagi kesehatan

Banyaknya kandungan nutrisi penting dalam asam jawa membuat buah ini sangat baik untuk dikonsumsi. Asam jawa memberikan peran positif terhadap kesehatan manusia secara keseluruhan, dan beberapa diantaranya adalah sebagai berikut :

1.    Menjaga kesehatan pencernaan
Asam jawa telah diyakini dan dianggap sebagai obat pencahar alami. Hal ini mungkin terkait dengan serat yang dikandungnya. Mengonsumsinya secara langsung atau melalui makanan yang menggunakan asam jawa sebagai bahan campurannya diketahui dapat meningkatkan kerja sistem pencernaan tubuh menjadi lebih baik. Serat yang ada di dalam asam jawa dapat merangsang asam lambung untuk mempercepat proses pencernaan. Asam jawa juga dapat mendorong kinerja empedu, yang dapat membantu melarutkan makanan lebih cepat. Bagi anda yang sedang menderita sembelit kronis, maka asam jawa bisa dipertimbangkan untuk dikonsumsi. Bahkan beberapa penelitian menunjukkan bahwa asam jawa juga efektif dalam mengatasi diare kronis.
2.    Menjaga kesehatan jantung
Beberapa penelitian menunjukkan bahwa asam jawa terbukti efektif dalam mengurangi tekanan darah dan kadar kolesterol dalam darah. Kandungan serat di dalamnya diyakini dapat mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) berlebih pada pembuluh darah dan arteri. Kalium dalam asam jawa diketahui juga mampu menurunkan tekanan darah karena perannya sebagai vasolidator yang bisa mengurangi stres pada sistem kardivaskular. Vitamin C dalam asam jawa juga mungkin memiliki sesuatu yang serupa. Hal ini karena vitamin C termasuk senyawa antioksidan yang dapat mengurangi dampak dari radikal bebas, di mana radikal bebas ini sering dikaitkan dengan penyakit jantung ataupun permasalahan kesehatan lainnya.
3.    Menjaga sirkulasi oksigen tetap optimal
Asam jawa merupakan sumber zat besi yang baik, dan seporsinya saja sudah menyediakan lebih dari 10 % jumlah kebutuhan harian zat besi yang diperlukan tubuh. Pasokan zat besi yang sehat dapat menjamin jumlah sel darah merah dalam tubuh, dan hal ini juga menjamin sirkulasi oksigen pada otot-otot dan organ-organ tubuh yang membutuhkannya agar dapat bekerja dengan baik. Sebagai informasi, kekurangan zat besi dapat memicu terjadinya anemia yang biasanya ditandai dengan kekurangan tenaga, lelah, sakit kepala, gangguan kognitif, dan masalah perut. Mengonsumsi asam jawa diyakini dapat mencegah anemia.
Bentuk-bentuk pengolahan Asam Jawa sebagai bahan obat-obatan adalah sebagai berikut:
1. Asma
    Bahan: 2 potong kulit pohon asam jawa, adas pulawaras secukupnya
    Cara membuat: kedua bahan tersebut direbus dengan 1 liter air
    sampai mendidih, kemudian disaring.
    Cara mrnggunakan:  diminum 2 kali sehari

2. Batuk Kering
    Bahan: 3 polong buah asam jawa, ½ genggam daun saga
    Cara membuat: kedua bahan tersebut direbus dengan 4 gelas air
    sampai mendidih hingga tinggal 1 gelas dan disaring
    Cara menggunakan:  diminum 2 kali sehari, pagi dan sore

3. Demam
    Bahan:  1 genggam daun asam jawa, adas pulawaras secukupnya;
    Cara membuat:  kedua bahan tersebut direbus dengan ½  liter air
    sampai mendidih, kemudian disaring
    Cara menggunakan:  diminum 2 kali sehari, pagi dan sore


4. Sakit Panas
    Bahan:  2 polong buah asam jawa yang telah masak, garam
    secukupnya
    Cara membuat:  kedua bahan tersebut disedu dengan 1 gelas air
    panas, kemudian disaring
    Cara menggunakan:  diminum biasa
    Catatan:  bagi ibu hamil tidak boleh minum resep ini

5. Reumatik
    Bahan:  1 genggam daun asam jawa, 2-3 biji asam jawa (klungsu =
    jawa)
    Cara membuat:  kedua bahan tersebut ditumbuk halus
    Cara menggunakan: dipakai untuk kompres bagian yang sakit

6. Sakit  perut
    a. Bahan: 3 polong buah asam jawa yang sudah masak, kapur sirih
       dan minyak kayu putih secukupnya
       Cara membuat: semua bahan tersebut dicampur sampai merata
       Cara menggunakan:  digunakan sebagai obat gosok, terutama
       pada bagian perut

    b. Bahan:  3 polong buah asam jawa, 1 potong gula aren
       Cara membuat:  kedua bahan tersebut disedu dengan 1 gelas air
       panas, kemudian disaring
       Cara menggunakan:  diminum biasa

     c. Bahan: 2 polong buah asam jawa, 1 rimpang kunyit sebesar ibu
        jari, 1 potong gula kelapa
        Cara membuat: Kunyit diparut, kemudian dicampur dengan bahan
        bahan lainnya dan diseduh dengan 1 gelas air panas, kemudian
        disaring
        Cara menggunakan:  diminum biasa

7. Morbili
    Bahan:  1 - 2 potong buah asam jawa yang telah masak, 2 rimpang
    kunyit sebesar ibu jari
    Cara membuat:  kunyit diparut, kemudian kedua bahan tersebut
    dicampur sampai merata
    Cara menggunakan:  digunakan sebagai bedak/obat gosok bagi
    penderita morbili

8. Alergi/Biduren (Jawa)
    Bahan: 2-3 golong buah asam jawa yang telah tua, garam
    secukupnya, ¼ sendok kapur sirih.
    Cara membuat: semua bahan tersebut direbus dengan 3 gelas air
    sampai mendidih hingga tinggal 2 gelas dan disaring
    Cara menggunakan:  diminum 2 kali sehari, pagi dan sore

9. Sariawan
    Bahan: 2 polong buah asam jawa, 2 rimpang temulawak sebesar ibu
    jari, 1 potong gula kelapa
    Cara membuat: semua bahan tersebut direbus sampai mendidih
    hingga tinggal 1 gelas, kemudian disaring
    Cara menggunakan:  diminum biasa

10. Luka baru
     Bahan: daun asam jawa secukupnya
     Cara membuat: daun asam jawa dikunyah sampai lumat
     Cara menggunakan:  ditempelkan pada luka

11. Luka borok
     Bahan:  beberapa biji asam jawa  (klungsu = jawa)
     Cara membuat:  biji asam jawa ditumbuk halus
     Cara menggunakan:  ditempelkan pada luka, kemudian diperban

12. Eksim dan Bisul
     Bahan:  1 genggam daun asam jawa yang masih muda (sinom =
     jawa), 2 rimpang kunyit sebesar ibu jari
     Cara membuat:  kedua bahan tersebut ditumbuk sampai halus
     Cara menggunakan:  ditempelkan pada bagian yang sakit

13. Bengkak karena disengat lipan atau lebah
     Bahan:  3 - 5 biji asam jawa dan minyak kayu putih secukupnya
     Cara membuat:  biji asam jawa ditumbuk halus
     Cara menggunakan:  bagian yang bengkak dibersihkan terlebih
     dahulu dengan kain yang dibasahi dengan minyak kayu putih, 
     kemudian ditaburi/ditempeli dengan bubukan biji asam jawa
     tersebut.

14. Mencegah rambut rontok
     Bahan:  beberapa biji asam jawa
     Cara menggunakan:  sebelum keramas dengan shampo, kepala
     dimasase terlebih dahulu dengan


KANDUNGAN KIMIA : Buah polong asam jawa mengandung senyawa kimia antara lain asam appel, asam sitrat, asam anggur, asam tartrat, asam suksinat, pectin dan gula invert. Buah asam jawa yang masak di pohon diantaranya mengandung nilai kalori sebesar 239 kal per 100 gram, protein 2,8 gram per 100 gram, lemak 0,6 gram per 100 gram, hidrat arang 62,5 gram per 100 gram, kalsium 74 miligram per 100 gram, fosfor 113 miligram per 100 gram, zat besi 0,6 miligram per 100 gram, vitamin A 30 SI per 100 gram, vitamin B1 0,34 miligram per 100 gram, vitamin C 2 miligram per 100 gram. Kulit bijinya mengandung phlobatannnin dan bijinya mengandung albuminoid serta pati.



Referensi :


No comments:

LIRIK LAGU TERBARU ROHAKKU - JUN MUNTHE